Sleman – Sebanyak 76 buah timbangan dengan berbagai model milik Warga Padukuhan Penen dilakukan terra ulang oleh Petugas Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Sleman pada Senin dan Selasa tanggal 3 dan 4 Juni 2024. Kegiatan terra ulang UTTP (ukuran, takaran, timbangan dan perlengkapannya) diselenggarakan di Aula Masjid Baitul Hasanah Penen Donoharjo Ngaglik Sleman Yogyakarta.
Kegiatan terra ulang ini diselenggarakan atas inisiatif dan permohonan masyarakat yang diprakarsai oleh takmir Masjid Baitul Hasanah Penen.
“Biasanya yang punya kerjaan kami. Kami minta Kalurahan atau Kapanewon mengumpulkan timbangan untuk di terra ulang. Tapi kali ini masyarakat yang aktif meninta secara tertulis ke Dinas Perindustrian dan Perdagangan,” jelas sekretaris Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Sleman, Rasyid Ratnadi Sosiawan, Senin (3/6/2024).
“Mudah mudahan selama dua hari ini bisa melaksanakan tugas di penen. Kami berharap setelah kami lakukan terra ulang agar dijaga baik-baik agar barokah,” tandas Rasyid.
Sementara Itu Dukuh Penen, Maryanto menyampaikan bahwa target awal kegiatan berjumlah 20 timbangan.
“Setelah kita sampaikan ke masyarakat ternyata antusias masyarakat sangat tinggi sehingga terdaftar sebanyak 76 buah timbangan,” ungkapnya.
“Melihat antusiasme masyarakat, dapat dilihat bahwa program dari Disperindag sangat diperlukan. Untuk itu kami mohon agar dapat menjadi kegiatan berkelanjutan setiap satu tahun sekali atau dua tahun sekali. Barangkali Disperindag masih ada program yang lain, masyarakat sangat antusias menerima program yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat kami,” tutup Maryanto. (Endarwati/KIM Donoharjo)